Mengingat betapa pentingnya sebuah handphone untuk segala aktivitas, tak heran jika banyak yang mencari tahu mengenai review power bank xiaomi 20000 mAh. Pikirkan, saat Anda hendak berpergian ke suatu tempat, barang apa yang setidaknya tidak boleh tertinggal selain dompet? Ya, hampir kebanyakan orang pasti menjawab gadget. Namun, yang menjadi masalah adalah ketika gadget yang dibawa setelah lama dipakai di jalan menjadi lowbat dan hampir mati. Solusi terbaik agar Anda tidak perlu membawa chargeran beserta colokan dan lain sebagainya adalah dengan Power Bank Xiaomi.
Spesifikasi
- Model: YDDYP01
- Tipe baterai: Sel baterai lithium-ion rechargable
- Input: DC 5V/2A 9V/2A 12V/1.5A
- Output: 2x DC 5.1V/2A Max 3.6A
- Kapasitas terpasang: 3.6V/20000mAh (72Wh) typical
- Waktu charging: 7 jam
- Dimensi: 141.9 x 73 x 21.8 mm
- Keamanan: Melindungi dari tegangan berlebih (outpun ataupun input), korsleting, over-charge, over-discharge, proteksi output over current, proteksi reset, proteksi terhadap suhu, dan Positive Temperature Coefficient (PTC) dari baterai.
- Otomatis menyala waktu charger dipasang.
- Temperatur charging: 0℃-45℃ (TYP)
- Temperatur discharging: Awal -10℃~+50℃(TYP), berkelanjutan: -20℃~+60℃(TYP)
- Bobot 338 gram
Desain
Sektor desain memang salah satu faktor penting pada review Xiaomi 20000 mAh power bank kali ini. Pabrikan asal Tiongkok ini menggunakan desain yang berbeda pada power bank Xiaomi 20000 mAh. Seperti yang kamu ketahui, power bank Xiaomi biasanya menggunakan casing berbahan aluminium yang kokoh. Sedangkan power bank Xiaomi 20000 mAh ini menggunakan casing berbahan polikarbonat atau plastik ABS yang lebih ramah lingkungan. Permukaan casing power bank ini mengusung tekstur dot yang timbul. Tekstur timbul yang melekat pada casing Xiaomi 20000 mAh ini ternyata membuatnya lebih mantap digenggam dan tidak licin.
Penampilan power bank Xiaomi 20000 mAh ini juga lebih kotak atau square dengan sudut yang lebih tegas dari power bank Xiaomi generasi sebelumnya, Bagian samping power bank ini tidak membulat seperti generasi sebelumnya. Ukuran power bank ini lumayan besar, sehingga kurang nyaman bagi yang memiliki telapak tangan kecil. Beruntung, bobot power bank Xiaomi 20000 mAh besutan Xiaomi ini terbilang ringan.
Xiaomi menempatkan dua port USB, sebuah port microUSB, dan empat LED indikator pada sisi depan. Sedangkan tombol power diletakkan pada sisi kanan unit power bank. Sama seperti power bank Xiaomi lainnya, pada sisi bawah terdapat informasi kapasitas, daya input, daya output, dan informasi teknis lainnya.
Sayangnya, power bank Xiaomi 20000 mAh ini tidak dilengkapi dengan LED atau senter. Beberapa pesaingnya banyak yang dilengkapi dengan fitur tersebut. Meski terdengar sepele, fitur LED atau senter pada power bank ini sebenarnya banyak berguna.
Review Power Bank Xiaomi Berkapasitas 20000 MAh
Perangkat gadget bisa dikatakan sebagai peralatan elektronik yang sangat dibutuhkan saat ini untuk melakukan segala aktivitas yang berhubungan dengan komunikasi dan informasi. Semakin banyak gadget yang dimiliki, maka semakin banyak pula charger yang dibutuhkan untuk mengecasnya. Kelebihan review power bank xiaomi 20000 mAh ini bisa dijadikan jawaban atas permasalahan yang mungkin Anda alami saat ini. Keunggulan pertama produk canggih ini adalah mampu mengisi segala macam gadget hingga berkali-kali. Dalam satu unit power bank Xiaomi ini, Anda sudah bisa mengisi baterai smartphone Xiaomi Mi 4 sebanyak 4 kali, iPad mini 2,5 kali, iPhone 6 selama 6 kali hingga Macbook sebanyak 1 kali. Hal ini sangatlah luar biasa, bukan? Mengingat kapasitas yang disediakan juga fantastis yaitu 20000 mAh. Tak hanya itu, Anda juga bisa melakukan pengecasan untuk dua gadget sekaligus karena alat ini menyediakan dua buah port USB.
Kelebihan dari review power bank xiaomi 20000 mAh selanjutnya ada pada fitur fast charging yang dimilikinya. Dimana power bank ini mampu melakukan pengisian lebih cepat 44% daripada produk serupa lainnya. Cukup dengan pengecasan selama 3 jam, power bank berkualitas tinggi ini sudah bisa mengisi hingga 11000 mAh. Hal tersebut dikarenakan adanya output maksimum sebesar.1V / 3,6 A. Dimana output tersebut merupakan terbosan terbaru dan termutakhir dalam sejarah teknologi fast charging. Dengan begitu, Anda tidak perlu menunggu waktu lama untuk mengisi power bank ini dan dalam waktu sedemikian cepatnya sudah bisa dibawa kemanapun sesuai dengan keinginan. Mungkin Anda akan mengira bahwa karena perangkat ini didukung dengan daya yang luar biasa besar maka bobot dan ukurannya pun juga ikut besar. Hal tersebut salah karena power bank Xiaomi ini memiliki ukuran yang tips dan juga ringan. Bayangkan saja, dengan kapasitas sebesar itu Anda hanya harus membawa power bank dengan berat 338 g.
Untuk perlindungannya, alat ini dibekali dengan 9 lapis perlindungan terbaik untuk sirkuit yang dibesut oleh Texas Instruments. Sedangkan untuk mengontrol daya yang disalurkan pada perangkat agar lebih efisien, power bank ini ditunjang dengan USB pintar terbaik di kelasnya. Dilengkapi dengan kabel micro khusus USB sepanjang 318 mm, Anda tidak perlu bersusah payah membawa kabel charger yang merepotkan di jalan. Kelebihan review power bank xiaomi 20000 mAh lainnya juga terlihat dari tampilan desain yang disuguhkan. Selain tidak licin saat digenggam, power bank Xiaomi ini juga dibalut dengan plastik berkualitas tinggi.
Pro Power Bank Xiaomi 20000 MAh
- Kapasitas sangat besar
- Harga besaing
- Performa memuaskan
- Ukuran agak besar
- Paket penjualan minim
- Tidak dilengkapi dengan LED senter
- Harga Xiaomi 20000mAh
Harga power bank Xiaomi 20000 mAh terbaru di Indonesia berdasarkan informasi adalah sekitar 350ribu hingga 465ribu rupiah. Berdasarkan harga yang ditawarkan, jelas power bank Xiaomi 20000 mAh ini membidik pasar kelas menengah yang membutuhkan kapasitas besar.
Berdasarkan hasil review power bank xiaomi 20000 mAh yang telah kamu baca di atas, Power bank ini menawarkan keunggulan kapasitas yang sangat besar. Build quality power bank ini juga cukup baik meski terbuat dari plastik.
Sekian ulasan terkait kelebihan review power bank xiaomi 20000 mAh, terima kasih.. Daaaa!
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon